Ace Sampaikan Persiapan Haji 2024 Kepada Calon Jamaah Haji Bandung, Apa Saja?
Redaktur: Yoshi
Bandung- Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily menyampaikan bahwa dalam waktu depan Komisi VIII DPR RI akan mulai pembahasan biaya penyelenggaraan ibadah haji tahun depan. Menurutnya, hal itu dilakukan agar para jamaah memiliki persiapan yang cukup untuk melunasi setoran biaya haji. Hal itu disampaikan pada acara Penyuluhan Manasik Haji Sepanjang Tahun, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Selasa (19/9/2023) di Hotel Papandayan, Kota Bandung.
Ace menjelaskan bahwa dalam hal pembahasan biaya haji, Pemerintah melalui Kementerian Agama menyampaikan usulan biaya ibadah haji ke Komisi VIII DPR RI. Kemudian, usulan dibahas oleh DPR RI bersama Pemerintah termasuk pihak maskapai penerbangan.
“Pemerintah mengusulkan, lalu kami bahas di DPR, berdebat soal biaya ibadah haji tahun depan. Komitmen kami kemarin, mudah-mudahan bulan November nanti sudah diputuskan. Lalu dari situ diserahkan ke Presiden untuk mendapatkan Keppres”, terang Ace.
“Insya Allah minggu depan kita sudah akan memutuskan Panja Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji”, sambung Ace.
Ace juga menyampaikan bahwa Pemerintah, berencana mendahulukan pengecekan Kesehatan sebelum jamaah haji melakukan penulasan biasa haji. Hal ini sebagai bagian dari evaluasi atas banyaknya jamaah haji yang meninggal dunia pada haji tahun 2023. Ace menyebut bahwa total jamaah yang meninggal mencapai 752 jamaah.
“Dipertimbangkan pelunasan biasa haji bagi jamaah dilakukan setelah cek kesehatan”, lanjut Politisi Partai Golkar tersebut.
Ace menyebut bahwa pelayanan terhadap jamaah ibadah haji kian lama kian meningkat kualitasnya.
“Alhamdulillah sekarang hotel minimal bintang tiga. Makanan, sekarang sudah ditanggung. Dan makanannya harus khas Nusantara. Kalau orang Bandung makan tidak pakai lalapan, kan nggak enak. Kita minta pihak Saudi, makanannya harus khas Nusantara. Kita ada peningkatan layanan haji yang luar biasa”, ungkap Ace.
“Saya harap bapak ibu jaga kesehatan, agar kita dapat menjalankan ibadah haji pada tahun 2024”, demikian harapan Ace.(*)